7 Manfaat Olahraga Bagi Fisik dan Mental

8 Manfaat Olahraga Bagi Fisik dan Mental

Halo teman-teman pada postingan kali ini saya akan membagikan 8 manfaat olahraga bagi fisik dan mental. Beberapa manfaat olahraga lainnya bisa kamu cek website sportvibes karena di sana banyak sekali manfaat olahraga yang bisa kamu ketahui. Jika kamu penasaran apa saja manfaat olahraga bagi fisik dan mental Yuk! Simak:

Manfaat Olahraga Bagi Fisik dan Mental 

7 Manfaat Olahraga Bagi Fisik dan Mental
Foto: RRI.co.id

1. Menjaga Berat Badan Ideal 

Agar memiliki berat tubuh yang ideal, olahraga merupakan salah satu caranya. Aktivitas fisik yang dilakukan akan membakar kalori dan simpanan lemak yang ada di dalam tubuh. Ketika rutin berolahraga, maka kalori yang terbakar juga akan lebih banyak.

Cobalah untuk melakukan beberapa olahraga aktif agar tubuh kamu terus bergerak. Contohnya dengan memperbanyak jalan kaki, menggunakan tangga atau menggunakan lift dan eskalator.

2. Meningkatkan Mood 

Olahraga juga mampu terbukti mampu untuk meningkatkan mood dan membuat tubuh lebih rileks. Melakukan olahraga bisa membantu untuk menurunkan level stress. Kamu bisa coba untuk datang ke gym, melakukan jogging ataupun melakukan yoga. Hal ini akan membuat kamu tidur menjadi lebih nyenyak.

3. Menurunkan Risiko Penyakit Kronis 

Olahraga juga memiliki manfaat untuk menurunkan penyakit kronis karena bisa meningkatkan produksi insulin, menjaga ritme jantung dan komposisi tubuh yang ideal. Beberapa hal ini akan menurunkan beberapa risiko penyakit yang emmatikan seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung dan juga kanker hingga hipertensi.

4. Meringankan Nyeri Punggung 

Olahraga adalah salah satu cara untuk mencegah dan meredakan nyeri punggung. Melakukan olahraga secara rutin akan membuat otot-otot tubuh, punggung, kaki dan perut akan menjadi lebih kuat. Contoh beberapa olahraga yang dapat mengatasi nyeri punggung adalah dengan berenang, bersepeda, pilates, jalan kaki dan yoga.

5. Baik untuk Kesehatan Kulit 

Polusi udara yang saat ini marak terjadi akan berdampak buruk bagi kesehatan kulit. Tubuh seharusnya bisa melakukan penyembuhan sendiri untuk masalah ini. Namun, apabila stres oksidatif terjadi akan membuat penyembuhan dan kerusakan kulit akan terhambat. Oleh karena itu, olahraga yang rutin akan membantu kamu meningkatkan produksi antioksidan dalam tubuh. Senyawa ini pastinya akan membantu untuk melindungi sel dan kerusakan yang terjadi akibat radikal bebas.

6. Menjaga Kesehatan Tulang dan Otot 

Otot tubuh akan semakin berkurang pabila kita sering untuk menggunakannya. Apalagi studi yang disebutkan oleh NCBI telah menyebutkan bahwa aktivitas mengangkat beban dapat membantu untuk melepaskan hormon otot. Hormon inilah yang akan membantu otot untuk dapat menyerap asam amino menjadi lebih baik dan bisa juga menurunkan kerusakan.

7. Membuat Tidur Menjadi Lebih Nyenyak 

Jika kamu mengalami kesulitan untuk tidur pada malam harinya, maka olahraga merupakan solusi yang tepat untuk kamu bisa mengatasinya. Aktivitas ini akan membantu kamu untuk bisa tidur lebih cepat. Namun, jika kamu ingin mendapatkan manfaat dari berolahraga maka kamu perlu melakukan sleep hygiene yaitu tidak melakukan olahraga menjelang kamu akan tidur.

8. Meredakan Rasa Sakit 

Manfaat olahraga yang terakhir adalah dapat meredakan rasa sakit. Sebuah studi dari NCBI telah menyebutkan bahwa aktivitas fisik akan membnatu kamu untuk dapat meredakan penyakit. Dengan berolahraga, kamu bisa meningkatkan kualitas hidup menjadi lebih baik kedepannya.

Contohnya saja, jika ada bagian tubuh kamu yang sedang terasa nyeri maka kamu bisa mencoba peregangan. Hal ini bisa jadi ada gangguan dibagian otot yang ditimbulkan dari tubuh yang kurang bergerak. Jadi, hal yang perlu kamu lakukan adalah bisa berfokus pada bagian tubuh yang bisa mengendalikan rasa sakitnya.

Itulah 8 Manfaat Olahraga Bagi Fisik dan Mental. Beberapa manfaat ini yang akan kamu dapatkan jika kamu rutin melakukan olahraga setiap harinya. Ingatlah bahwa jika kamu ingin tetap sehat kedepannya maka kamu harus mulai melakukan olahraga karena jika sudah menua, tubuh kamu tidak sebugar sekarang. Jadi, cobalah untuk investasi di badan dan mulai mencoba untuk olahraga. Saya juga yang akan mendekati umur 30 tahunan ini sedang mencoba untuk menyukai olahraga karena banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan jika kita mulai rutin berolahraga. Jika kamu memiliki informasi mengenai manfaat olahraga lainnya silahkan tulis di kolom komentar ya 🙂 Terimakasih sudah berkunjung.

-XOXO

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.