Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

Halo teman-teman pada postingan kali ini saya akan membagikan lagi pengalaman saya berkunjung ke BTN Indonesia Fashion Week. Melihat fashion show adalah salah satu mimpi saya sejak masih kecil karena saya sangat suka dunia fashion dan suka mix & match baju. Siapa sangka mimpi lama itu ternyata bisa terkabul sekarang, beberapa kali saya diberi undangan untuk melihat sebuah fashion show. Terkadang memang mimpi yang kita kira sudah mati itu bisa tumbuh suatu saat nanti entah kapan tapi pasti ada waktunya.

Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

Kali ini saya berkunjung ke acara BTN Indonesia Fashion Week yang ada di JCC karena undangan dari teman designer. Melihat peragaan tersebut benar-benar membuat saya takjub karena banyak sekali design baju-baju yang menarik untuk dilihat. Saya sangat senang bisa berada di sana karena menurut saya para designer benar-benar sangat keren dalam membuat baju, mereka pintar memadupadankan warna agar bajunya terlihat sangat menarik.

 

Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

 

Saya harap suatu saat karya saya juga bisa berada di fashion show tersebut. Walaupun rasanya mustahil tapi bukankah tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini? Mungkin belum terkabul sekarang, tapi insyaallah pasti akan terkabul nantinya. Di fashion show ini tidak hanya baju yang ditampilkan bagus-bagus tetapi para model yang memakai baju-baju itu juga tidak kalah bagus. Mereka memang  memiliki rasa percaya diri yang tinggi.

Baca Juga: Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

Pengalaman Berkunjung Ke BTN Indonesia Fashion Week

Beberapa jam saya mengikuti BTN Fashion Week ini rasanya tidak akan pernah puas karena saya ingin selalu melihat pakaian yang ditampilkan. Seperti berada di dunia mimpi, datang ke tempat ini membuat saya semakin percaya bahwa suatu saat nanti saya akan menjadi bagian dari orang-orang hebat yang ada di tempat ini.

Itulah pengalaman berkunjung ke BTN Indonesia Fashion Week. Berkunjung ke tempat ini merupakan salah satu pengalaman yang tidak akan saya lupakan di tahun 2025 ini. Semoga di tahun-tahun berikutnya, saya bisa mengunjungi lebih banyak fashion show dan bahkan bisa berkunjung ke luar negeri juga. Terimakasih untuk teman-teman yang sudah berkunjung 🙂

-XOXO

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.