Haii teman-teman di postingan kali ini saya akan kembali review omg bright booster facial wash| wajah cerah dan bersih. Facial wash dari omg ini merupakan facial wash yang saat ini sedang saya gunakan karena facial wash saya yang sebelumnya sudah habis. Selama penggunaan facial wash ini saya merasakan wajah menjadi lebih bersih. Sesuai dengan klaimnya, facial wash ini akan memberikan efek cerah pada wajah.

Menariknya, facial wash ini juga mengklaim bahwa bisa membersihkan make up tanpa micellar water. Setelah diaplikasikan ke wajah, busanya lembut dan wanginya juga bikin segar. Saat menggunakan facial wash dari omg ini juga saya tidak merasa kulit saya tidak kering sama sekali.
Baca Juga: Review Apieu Deep Clean Moist Foam Cleanser
Teksturnya yang lembut bisa membersihkan hingga ke pori-pori tanpa membuat kulit kering dan kusam. Facial wash ini aman buat semua jenis kulit, termasuk dengan kulit yang sensitif. Kandungan Niacinamide + peptide yang ada di dalamnya dapat mencerahkan dan menyamarkan noda hitam.

Selain itu, kandungan serum VIT B3 + C+ E dapat memberikan kelembapan, memberikan nutrisi dan membuat kulit menjadi lebih lembut. Micellar- powered technology yang ada di dalamnya akan mampu untuk membersihkan hingga ke pori-pori.

Hal yang paling saya suka dari facial wash ini adalah kemasannya yang travel friendly jadi cocok di bawa ke mana saja. Harganya juga sanagt terjangkau dan bisa dijangkau oleh semua kalangan mulai dari pelajar, mahasiswa hingga pekerja. Menggunakan facial wash ini bisa membantu untuk membersihkan wajahmu.
Itulah review omg bright booster facial wash | wajah cerah dan bersih. Semoga review di atas bisa bermanfaat untuk kamu yang sedang mencari facial wash. Jika kamu juga menggunakan facial wash ini silahkan bisa tulis di kolom komentar 🙂
-XOXO
