Halo teman-teman ada yang berniat healing di tahun 2025 ini? Pas banget kali ini saya akan membahas 5 rekomendasi paket tour terbaik. Setelah melihat website toursdaddy saya jadi semakin semangat untuk suatu saat mengikuti tour keliling Indonesia. Nah, buat teman-teman yang juga ingin mencoba tour keliling Indonesia bisa cek rekomendasinya berikut ini ya:
1. Sumba Tour
Rekomendasi paket tour pertama yang bisa kamu ikuti adalah Sumba Tour. Tempat ini berada di Nusa Tenggara Timur dan memiliki kekayaan alam yang indah. Banyak hal yang bisa kamu explore di tempat ini seperti padang savana, budaya dan tradisinya yang unik dan air terjun tersembunyi yaitu Lapopu di Sumba Barat.
2. Nusa Penida Tour
Nusa Penida letaknya tidak jauh dari Bali dan menawarkan pengalaman yang tidak terlupakan dan cocok untuk kamu yang ingin beristirahat sejenak dari keramaian. Kamu juga bisa berburu foto cantik di Broken Beach, Kelingking Beach dan Angel’s Billabong. Selain itu, kamu juga bisa melihat budaya Bali yang kental seperti adanya pura dan sesajen di setiap sudut pulaunya.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Alam di Indonesia
3. Labuan Bajo Tour
Labuan Bajo memikat banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Tempat ini merupakan surganya bawah laut karena terdapat spot diving dan snorkeling disekitar pulau-pulau kecilnya. Banyak ikan warna-warni yang indah di tempat Labuan Bajo.
4. Derawan Tour
Pulau ini terkenal dengan perairan birunya yang jernih dan kehidupan bawah laut yang sangat indah. Buat kamu yang menyukai diving, tempat ini sangat cocok karena airnya sangat tenang dan juga jernih, bahkan kamu juga bisa bertemu dengan Whale Shark lho!
5. Raja Ampat Tour
Rekomendasi paket tour yang terakhir adalah raja ampat tour. Raja ampat sudah terkenal dengan pulau-pulau karang yang ada. Di tempat ini, kamu bisa melihat keindahan bawah laut dan aneka terumbu karang, ikan-ikan dan biota laut. Tak hanya itu saja, masyarakat lokal juga ramah jadi kamu bisa menambah wawasan saat berlibur ke tempat ini.
itulah 5 Rekomendasi Paket Tour Terbaik di Indonesia. Semoga membantu untuk kamu yang ingin jalan-jalan dan ikut paket tour. Jika ada tempat liburan lainnya yang ingin kamu rekomendasikan bisa tulis di kolom komentar ya 🙂 Terimakasih sudah berkunjung
-XOXO